TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 31:6

Konteks
31:6 Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, u  janganlah takut dan jangan gemetar v  karena mereka, sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; w  Ia tidak akan membiarkan engkau x  dan tidak akan meninggalkan y  engkau."

Ulangan 31:8

Konteks
31:8 Sebab TUHAN, Dia sendiri akan berjalan di depanmu, Dia sendiri akan menyertai b  engkau, Dia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau 1 ; c  janganlah takut dan janganlah patah hati."

Ulangan 31:1

Konteks
Yosua sebagai pengganti Musa
31:1 Kemudian pergilah Musa, lalu mengatakan segala perkataan ini kepada seluruh orang Israel.

1 Samuel 12:22

Konteks
12:22 Sebab TUHAN tidak akan membuang o  umat-Nya 2 , sebab p  nama-Nya q  yang besar. Bukankah TUHAN telah berkenan untuk membuat r  kamu menjadi umat-Nya?

1 Samuel 12:1

Konteks
Samuel minta diri dari bangsa itu
12:1 Berkatalah Samuel kepada seluruh orang Israel: "Telah kudengarkan m  segala permintaanmu yang kamu sampaikan kepadaku, dan seorang raja n  telah kuangkat atasmu.

1 Samuel 28:9

Konteks
28:9 Tetapi perempuan itu menjawabnya: "Tentu engkau mengetahui apa yang diperbuat Saul, bahwa ia telah melenyapkan s  dari dalam negeri para pemanggil arwah dan roh peramal. Mengapa engkau memasang jerat t  terhadap nyawaku untuk membunuh aku?"

1 Samuel 28:20

Konteks
28:20 Pada saat itu juga rebahlah Saul memanjang ke tanah sebab ia sangat ketakutan oleh karena perkataan Samuel itu. Juga tidak ada lagi kekuatannya, karena sehari semalam itu ia tidak makan apa-apa.

Ibrani 13:5

Konteks
13:5 Janganlah kamu menjadi hamba uang 3  q  dan cukupkanlah dirimu dengan apa yang ada padamu. r  Karena Allah telah berfirman: "Aku sekali-kali tidak akan membiarkan engkau dan Aku sekali-kali tidak akan meninggalkan engkau. s "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[31:8]  1 Full Life : TIDAK AKAN MEMBIARKAN ENGKAU DAN ... MENINGGALKAN ENGKAU.

Nas : Ul 31:8

PB menerapkan janji ini kepada semua orang yang dengan sungguh-sungguh menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat (Ibr 13:5).

  1. 1) Orang percaya diyakinkan bahwa jikalau mereka mengasihi Allah di atas segala sesuatu dan tergantung kepada-Nya dan bukan kepada jaminan materiel, Tuhan tidak akan membiarkan atau meninggalkannya, tetapi akan menjadi penolong mereka (bd. 1Raj 8:57; Yak 1:5;

    lihat cat. --> Mat 6:30;

    lihat cat. --> Mat 6:33).

    [atau ref. Mat 6:30,33]

  2. 2) Karena janji ini, kita harus menjadi "kuat dan teguh" (ayat Ul 31:6), bertahan dalam ujian, melawan pencobaan, percaya kepada Tuhan, dan menaati Dia sepenuhnya.

[12:22]  2 Full Life : TUHAN TIDAK AKAN MEMBUANG UMAT-NYA.

Nas : 1Sam 12:22

Allah tetap bekerja dengan bangsa Israel sekalipun mereka telah membuat pilihan yang salah dan menyimpang dari kehendak-Nya yang sempurna bagi mereka. Dalam kemurahan dan kesabaran-Nya, sering Allah tetap menolong kita sekalipun kita telah membuat pilihan yang salah dan menapaki jalan yang bukan sepenuhnya menjadi kehendak-Nya bagi kita. Ketika kita menyimpang, kita harus memohon pengampunan dan kembali menaati dan melayani Allah dengan segenap hati (ayat 1Sam 12:24). Apabila ini dilakukan, Allah akan memberkati kita dalam situasi sekarang ini. Tetapi apabila kita terus menurut kemauan kita sendiri, kita mendatangkan kehancuran atas diri kita (ayat 1Sam 12:25).

[13:5]  3 Full Life : JANGANLAH KAMU MENJADI HAMBA UANG.

Nas : Ibr 13:5

Perhatikan bahwa nasihat ini muncul setelah peringatan mengenai kedursilaan (ayat Ibr 13:4). Keserakahan dan kedursilaan terkait sangat erat dalam PB (1Kor 5:11; 6:9-10; Ef 5:3; Kol 3:5). Terlalu sering cinta akan kelimpahan harta dan kemewahan serta keinginan yang tak henti-hentinya akan kekayaan membuka peluang untuk terjerumus dalam dosa-dosa seksual (lih. 1Tim 6:6-10).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA